SajianSedap.com - Resep Puding Susu Kedelai Gula Merah yang manis dan lembut ini adalah kudapan istimewa yang tak pernah bosan untuk disantap.
Keluarga pun jadi betah di rumah kalau Resep Puding Susu Kedelai Gula Merah yang manis dan lembut ini sudah hadir di meja makan.
Tertarik untuk menghadirkan Resep Puding Susu Kedelai Gula Merah ini sebagai menu penutup makan siang ataupun kudapan?
Baca Juga: Resep Puding Jeruk Markisa Enak Dan Segar, Menu Penutup Makan Siang Wajib yang Harus Dicoba
Waktu: 30 Menit
Sajian: 15 Porsi
Bahan:
2.000 ml susu kedelai tawar
1/2 sendok teh garam
200 gram gula pasir
2 lembar daun pandan, ikat
1 bungkus agar-agar bubuk
Bahan Saus:
900 ml air
250 gram gula merah, sisir halus
300 gram jahe, bakar, memarkan
3 lembar daun pandan
1/4 sendok teh garam
2 sendok makan maizena larutkan dengan 2 1/2 sendok makan air, untuk pengental
Cara Membuat Baby Puding Susu Kedelai Gula Merah?:
1. Rebus susu kedelai, garam, gula pasir, daun pandan, dan agar-agar bubuk sampai mendidih.
2. Tuang di gelas. Bekukan.
3. Saus, rebus air, gula merah, jahe, daun pandan, dan garam sampai harum dan mendidih. Saring.
4. Tambahkan larutan maizena. Masak sampai kental. Tuang di atas gelas. Bekukan.
Baca Juga: Resep Puding Kacang Cappuccino Cantik Dan Lembut, Hidangan Penutup Seru Makan Siang Di Akhir Pekan
Baca Juga: Resep Puding Aneka Buah Lembut, Kudapan yang Tampil Cantik Dan Unik
Baca Juga: Resep Puding Jeli Sarang Burung, Sajian Penutup Makan Malam Lembut yang Mampu Manjakan Lidah
Baca Juga: Bikin Puding Jadi Kudapan Menarik Dengan Mencontek Resep Puding Santan Cincau Hitam Ini
Baca Juga: Resep Puding Karamel Jeruk, Dessert Lembut Dengan Tampilan yang Sangat Cantik
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR