SajianSedap.com - Resep Puding Gula Merah Sagu Mutiara ini terdiri dari dua lapisan dengan rasa yang istimewa.
Dengan begitu, Resep Puding Gula Merah Sagu Mutiara ini bakal jadi dessert sempurna untuk menutup makan siang hari ini.
Sudah, tidak perlu ragu lagi untuk menghadirkan Resep Puding Gula Merah Sagu Mutiara yang manis dan lembut ini di meja makan.
Baca Juga: Resep Puding Jeruk Markisa Enak Dan Segar, Menu Penutup Makan Siang Wajib yang Harus Dicoba
Waktu: 45 Menit
Sajian: 16 Porsi
Bahan Puding I:
350 ml air
1/4 bungkus agar-agar bubuk
1/2 sendok teh jeli instan
50 gram gula pasir
1/4 sendok teh garam
25 gram sagu mutiara merah muda direbus
Bahan Puding II:
500 ml santan dari 1/4 butir kelapa
125 gram gula merah
2 lembar daun pandan, diikat
1 buah telur, dikocok lepas
1/2 bungkus agar-agar bubuk
Cara Membuat Puding Gula Merah Sagu Mutiara:
1. Puding I, rebus air, agar-agar bubuk, jeli instan, gula pasir, garam, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan sagu mutiara. Aduk menyebar.
2. Tuang adonan ke dalam tulban polos. Biarkan setengah beku.
3. Puding II, rebus santan, daun pandan, dan gula merah hingga gula larut dan harum. Saring. Masak kembali bersama agar-agar bubuk sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan telur. Aduk hingga mendidih kembali .
4. Tuang di atas puding I. Dinginkan.
Baca Juga: Resep Puding Susu Melon, Kudapan Lembut Dengan Aroma yang Begitu Nikmat
Baca Juga: Resep Puding Sirsak Selasih, Dessert Cantik Dan Kenyal Untuk Menutup Makan Siang Hari Ini
Baca Juga: Resep Puding Lapis Tape Ketan Hitam, Dessert Lembut Nan Menyegarkan yang Wajib Hadir Di Meja Makan
Baca Juga: Resep Puding Susu Karamel Enak, Dessert Kenyal Nan Segar Ini Bisa Langsung Ludes
Baca Juga: Resep Puding Santan Ronde, Kudapan Lembut Dari Kreasi Minuman Hangat yang Bikin Hati Adem
KOMENTAR