Untuk membersihkan kotoran jenis ini, buat campuran larutan air dan sabun cuci piring, lalu aduk rata sampai menyatu.
Setelah itu, celupkan cotton bud ke dalam larutan pembersih dan gosokkan pada pelat sol yang hangus dan lubang ventilasi yang kotor.
Setelah noda hilang, gunakan kain bersih untuk mengeringkan setrika.
Jika bekas gosong sangat parah, Anda harus lebih agresif dalam membersihkannya.
Daripada menggunakan deterjen, panaskan cuka putih dan celupkan kain lembut ke dalamnya.
Selanjutnya, usap perlahan permukaan setrika yang hangus sampai bekasnya menghilang dan menyekanya menggunakan kain yang dibasahi air bersih.
Jika cuka tidak menghilangkan bekasnya, Anda perlu mencampur beberapa sendok teh garam meja atau baking soda dengan cuka putih panas.
Aduk campuran sampai garam atau baking soda larut.
Rendam kain bersih dalam larutan pembersih, lalu bersihkan permukaan bagian bawah setrika.
Lanjutkan menyeka sampai noda hilang dan bersihkan bagian bawah setrika dengan handuk bersih dan lembap sebelum disimpan.
Manfaatkan juga jeruk nipis jika Anda memilikinya.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR