Cara Mengusir Cicak dengan Bahan Alami
Berikut ini bahan alami yang dapat digunakan untuk mengusir cicak dari rumah.
1. Menggunakan Tembakau
Tembakau merupakan bahan alami yang ampuh untuk mengusir cicak. Sebab, hewan ini tidak menyukai bau yang menyengat.
Beberapa hal yang harus dipersiapkan adalah tembakau, plastik kecil, dan karet.
Setelah semuanya siap, Anda bisa mulai membuat pengusir cicak dengan memasukkan tembakau ke dalam plastik.
Kemudian, ikat plastik dengan karet dan buat lubang di plastik agar bau tembakau bisa menyebar.
Beli minyak esensial yang terbuat dari dan beraroma tembakau, lalu gunakan untuk mengelap meja atau perabotan lain yang sering dihinggapi cicak.
Selain cicak, semut juga akan kabur jika mencium bau ini.
2. Menggunakan Kulit Telur
Kamu sebenarnya dapat menggunakan kulit atau cangkang telur untuk menyingkirkan cicak.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR