Lidah buaya yang merupakan tanaman dengan tinggi kandungan air ini terkenal sebagai obat untuk mengatasi permasalahan rambut rontok.
Pasalnya, lidah buaya dapat mempercepat pertumbuhan rambut baru. Tak hanya itu, lidah buaya juga berfungsi untuk mengurangi masalah kulit kepala seperti gatal dan kulit mengelupas.
Kandungan alkalin dalam lidah buaya akan membantu mengembalikan tingkat pH alami kulit kepala.
Tak hanya itu, kandungan yang sama juga mampu merekam ke dalam lapisan kulit kepala dan membuat pertumbuhan rambut semakin cepat.
Bagaimana cara penggunaannya? Mudah, gunakan lendir lidah buaya segar ke lapisan kulit kepala Anda, kemudian pijat-pijat secara lembut agar mereka hingga mencapai akar rambut.
Penggunaan yang teratur akan memperkuat rambut Anda dan mengurangi kerontokan.
Selanjutnya adalah minyak kelapa yang kaya akan protein, mineral, dan lemak penting. Kandungan tersebut mampu membantu tubuh mengontrol rambut rontok, mengurangi kerusakan rambut, dan mendorong pertumbuhan rambut baru.
Kandungan potasium dalam minyak kelapa juga akan melemparkan dan menguatkan rambut, sehingga rambut akan mengakilap dan sehat.
Cara pengaplikasiannya sama dengan lidah buaya. Penggunaan yang teratur dapat membantu rambut Anda tumbuh lebih panjang, lebih tebal, dan lebih cepat.
Kandungan antibakterial di dalamnya dapat membantu melawan infeksi kulit kepala. Sementara kandungan belerang dapat meningkatkan sirkulasi darah menuju folikel rambut.
Tak kalah penting, bawang juga mampu mempercepat pertumbuhan rambut dan mengontrol rambut rontok.
Baca Juga: Manjur! Rambut Rontok Gak Lagi Terjadi, Cuma Keramas Pakai Bumbu Dapur Ini
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR