SajianSedap.com - Ini dia fengshui kamar mandi yang belum banyak orang tahu.
Ternyata menurut fengshui kita harus selalu menutup pintu kamar mandi, lo.
Ya, pintu kamar mandi yang dibiarkan terbuka terus ternyata bisa bikin sial.
Bahkan, tak banyak yang tahu kebiasaan tidak menutup pintu kamar mandi ini bisa berdampak sangat buruk.
Makanya, yuk cari tahu alasan fengshui kenapa pintu kamar mandi harus selalu tertutup.
Soalnya, kamar mandi, toilet, atau ruang ganti ternyata memainkan peran penting dalam fengshui dan seringkali diabaikan.
Yuk simak.
Fengshui Kamar Mandi yang Baik
Tahukah kamu bahwa kamar mandi ternyata mewakili kekayaan, kemakmuran, pertumbuhan, dan juga sirkulasi kekayaan?
Qi kuat yang baik, atau energi chi dapat menghilang atau hancur akibat dari kuman dan kotoran yang menumpuk di kamar mandi.
Jadi sangat penting untuk memperhatikan ruangan kamar mandi secara khusus.
Nah, tips fengshui untuk kamar mandi yang pertama adalah jangan lupa untuk selalu menutup pintu kamar mandi atau toilet.
Pintu kamar mandi yang tertutup sangat penting untuk menahan qi di kamar mandi. Ini juga menciptakan batas bagi kuman dan energi yang tidak alami untuk tetap berada dalam batas-batas toilet dan tidak beredar di bagian lain rumah.
Sementara toilet adalah saluran pembuangan besar di rumah, dan ketika kamu menyiramnya, kamu tidak hanya menyiram qi jahat, tetapi mungkin juga menyiram qi baik dan dianggap dalam tradisi Cina untuk membuang uang ke toilet.
Oleh karena itu, kamu juga disarankan untuk menutup tutup toilet setiap kali menyiram agar kuman mengalir ke saluran pembuangan daripada hanyut di dalam rumah.
Ini juga akan memungkinkan energi qi yang baik tidak terkuras habis.
Selain itu, Berikut ini adalah tips fengshui untuk kamar mandi seperti yang dilansir dari Thespruce:
1. Sering buka jendela kamar mandi
Jika kamu memiliki jendela di kamar mandi, bukalah sesering mungkin untuk sirkulasi qi yang buruk dan qi yang baik.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR