Dari dokternya ia dijelaskan bahwa tumor dan kanker payudara bisa menyerang wanita karena gaya hidup.
Karena penyakit ini, Andien lantas harus mengalami pengalaman berbaring di meja operasi untuk pembedahan aset kewanitaannya itu pada tahun 2002.
Mengerikan bukan?
Terlebih dari data Globocan 2020 tercatat kasus baru kanker payudara di Indonesia mencapai 68.858 kasus (16,6 persen) dari total 396.914 kasus baru kanker di Indonesia.
Sementara itu, untuk jumlah kematiannya mencapai lebih dari 22.000 jiwa kasus.
''70 persen dideteksi sudah di tahap lanjut, kalau kita bisa mendeteksi di tahap awal mungkin kematiannya bisa kita tanggulangi,'' kata Elvida Sariwati, Plt Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular dalam Temu Media Hari Kanker Sedunia, Rabu (2/2/2022).
Padahal sekitar 43 persen kematian akibat kanker bisa dikalahkan manakala pasien rutin melakukan deteksi dini dan menghindari faktor risiko penyebab kanker.
Seiring dengan meningkatnya kasus kanker payudara itu, artis peran cantik Pevita Pearce juga pernah mengidap sejenis tumor di payudaranya.
Ia mengidap tumor tersebut pada 2013. Lalu pada akhir 2016, Pevita memutuskan untuk melakukan operasi pengangkatan tumor tersebut.
Ia pun mengingatkan kaum perempuan untuk melakukan deteksi dini dan medical check up secara rutin.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR