Pakai Irisan Lemon
1. Siapkan satu buah lemon berukuran sedang lalu belah jadi dua bagian.
2. Oleskan irisan lemon pada permukaan kaca yang ada noda airnya.
3. Anda bisa mengoles irisan lemon dengan gerakan memutar.
4. Diamkan beberapa saat, tapi jangan sampai air lemonnya kering.
5. Selanjutnya, usap kaca jendela dengan handuk halus atau kertas koran bekas.
Namun, kalau noda airnya cukup membandel, Anda bisa menggunakan cara kedua ini.
Pakai Soda kue
1. Campurkan soda kue dengan cuka putih atau air lemon, lalu aduk sampai merata.
2. Setelah jadi pasta, oleskan dengan perlahan ke kaca jendela yang terkena noda air hujan.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Noda Getah di Baju dengan Mudah, Cuma Perlu Direndam Pakai Bahan Dapur Ini
3. Diamkan beberapa saat sampai lapisan mineralnya rontok.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR