Selain memutihkan wajah, manfaatnya juga dapat mengurangi garis kerutan, bintik-bintik hitam di wajah dan tanda penuaan kulit lainnya.
Di samping itu, beberapa manfaat lainnya juga meliputi mampu menenangkan kerusakan kulit akibat sinar matahari, mengurangi kemerahan, peradangan, hingga mencegah kulit berminyak.
Mungkin banyak yang berpikiran jika air beras untuk kecantikan dibuat dari air cucian beras, padahal tidak demikian.
Cara membuat air beras sebagai metode perawatan kecantikan adalah dilakukan dengan proses perendaman dan fermentasi.
Butiran beras bisa dihaluskan atau tidak, lalu direndam dalam air bersih di dalam mangkuk selama 30 menit sambil diaduk dan ditekan dengan jari.
Kemudian air disaring dan disimpan dalam botol tertutup rapat dan khasiat air beras bisa bertahan dalam tujuh hari.
Beberapa budaya lain juga sering membuat fermentasi dari air beras.
Lama perendamannya adalah sekitar dua hari untuk memicu proses fermentasi beras secara alami.
Selain itu, cara mendapatkan air beras juga diperoleh dari proses pemasakan nasi tradisional.
Biasanya, proses tersebut menyisakan air di bagian bawah panci atau dandang.
Kemudian air sisa masak nasinya digunakan sebagai produk perawatan kulit alami.
Source | : | kompas |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR