SajianSedap.com - Buncis merupakan salah satu sayurna yang bisa diismpan dalam jangka waktu yang lama.
Jika tahu cara yang tepat, tanpa pengawet buncis bisa bertahan hingga 3 bulan.
Tentunya hal ini bisa membantu Anda untuk membuat stok.
Apalagi buncis yang disimpan ini juga bisa dijadikan sebagai sayuran pendamping untuk olahan steak atau sayuran lain.
Anda pun tinggal mengolahnya kembali atau memanaskannya.
Nah untuk menyimpan buncis ini supaya tahan lama, cara terbaik adalah dengan membekukannya.
Dengan membekukan buncis ini, Anda bisa mempertahankan kualitas buncis dan tidak khawatir jika buncis membusuk.
Berikut ini langkah-langkah untuk membekukan buncis segar.
Mulailah dengan membilas buncis dalam saringan di bawah air dingin yang mengalir.
Jika Anda punya waktu, potong ujungnya satu per satu menggunakan jari Anda.
Jika buntut buncis ampak lemas, balikkan dan buang dengan cara yang sama.
Rajin Menambahkan Daun Pandan Pada Masakan, Ini Beberapa Hal Luar Biasa yang Didapatkan
Source | : | The Kitchn |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR