SajianSedap.com - Setiap wanita pasti akan mengalami siklus menstruasi tiap bulannya.
Nggak jarang ketika menstruasi datang, beberapa pakaian dan juga kain lainnya akan terkena noda darah.
Tak terkecuali di seprei kamar.
Apalagi bercak darah di seprei biasanya sudah mengering.
Noda darah yang mengering akan lebih susah dihilangkan daripada yang masih cukup baru.
Tapi sekarang Sase Lovers bisa mencucinya dengan mudah pakai bahan ini.
Mungkin ada situasi di mana Anda tidak langsung menemukan noda.
Atau mungkin tidak langsung punya waktu untuk membersihkan noda darah.
Akhirnya noda itu menjadi mengering dan semakin melekat pada kain.
Menghilangkan noda darah kering dari seprai adalah sebuah tantangan, tetapi itu bisa dilakukan, walaupun mungkin perlu sedikit lebih banyak waktu.
Untuk menggunakannya gampang banget.
Baca Juga: 4 Penyebab Seprei Bau Apek Walau Sudah Dicuci, 1 Bahan Ini Bisa Jadi Biang Keroknya
- Pertama, kikis semua sisa darah kering di atas tong sampah atau wastafel dengan spons kering atau sikat gosok.
- Tutupi area yang berubah warna dengan hidrogen peroksida.
Bahan ini akan menggelembung saat menyentuh noda, seperti halnya dengan darah segar.
- Bersihkan noda dengan kain bersih atau spons hingga noda hilang.
Ketahuilah bahwa noda darah kering seringkali lebih sulit dihilangkan.
Sase Lovers mungkin perlu mengulangi langkah-langkah ini beberapa kali.
Setelah seprai bersih dari noda darah, cuci seperti biasa di mesin cuci.
Anda bisa mencucinya dengan deterjen standar dan sedikit pemutih yang tahan warna.
Sangat mudah kan?
Selain dengan hidrogen peroksida, Anda bisa memakai bahan lainnya.
Jika Anda tidak memiliki hidrogen peroksida, pergilah ke dapur untuk mengambil sebotol cuka.
Cukup gantikan hidrogen peroksida dengan cuka putih.
Sase Lovers bisa mengikuti langkah-langkah di atas.
Metode ini memiliki kelebihan karena cuka adalah alami yang tidak merusak kain.
Apalagi bahan ini sering ada di rumah dan harganya sangat terjangkau.
Jika Anda masih melihat bekas noda setelah mengoleskannya dengan hidrogen peroksida atau cuka, saatnya menggunakan penghilang noda enzim.
Penghilang noda enzim sangat berguna untuk melawan noda protein yang membandel.
Bahan ini bisa menghilangkan beberapa noda seperti urin hewan peliharaan, rumput, noda darah, dan sebagainya.
Sase Lovers bisa membelinya di toko bahan kimia.
Cara memakainya sangat mudah.
- Semprot area yang terkena noda dengan enzim penghilang noda.
- Kemudian diamkan selama 10 -15 menit.
Bisa juga dengan mengikuti arahan seperti yang diinstruksikan pada label.
- Lalu bersihkan noda dengan spons atau kain yang dibasahi hingga noda hilang.
- Ulangi sesering yang diperlukan.
- Kalau sudah, bilas seprei sampai bersih.
- Selanjutnya cuci seprai seperti biasa di mesin cuci sesuai petunjuk di atas.
Gampang banget, kan?
Sekarang Sase Lovers bisa mencobanya sendiri di rumah.
Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Menghilangkan Noda Darah dari Seprai
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR