SajianSedap.com - Salah satu rempah yang pasti ada di rumah adalah bawang merah.
Maklum saja, bumbu ini akan selalu dipakai untuk memasak berbagai macam bumbu masakan.
Karena itulah ibu-ibu pasti akan menyetok bahan dapur yang satu ini.
Selama ini kita hanya mengira kalau bawang merah hanya dipakai untuk memasak saja.
Padahal manfaatnya lebih dari itu.
Sase Lovers sudah pernah coba meletakkan sayur ini di kolong kasur?
Kalau belum, cobain dan lihat hasilnya.
Cara ini bukan sembarangan atau sekedar iseng saja lho.
Mengutip dari Boldsky, meletakkan bawang merah di bawah kasur sebelum tidur memiliki manfaat yang luar biasa bagi tubuh.
Bukan tanpa alasan, diketahui bawang merah memang memiliki senyawa aktif.
Hal ini karena bawang merah memiliki kandungan flavonoid.
Flavonoid merupakan salah satu jenis antioksidan yang tinggi.
Kandungan ini mampu menanggulangi berbagai penyakit seperti kolesterol, asma, demam, dan juga menanggulangi berbagai risiko kanker.
Nah, kandungan antioksidan pada bawang merah inilah yang mampu membersihkan serta mengangkat serta menetralisir bau dan kotoran di ruangan sekitar.
Meletakkan bawang merah di bawah kasur mampu membuat udara di sekitar kamar tidur jadi segar.
Alasannya karena debu, racun dan berbagai penyakit yang mungkin timbul di ruangan akan hilang.
Sayur ini pun memiliki aroma relaksasi sehingga menciptakan situasi tenang dan nyaman ketika seseorang beristirahat.
Plus bahan dapur ini mampu menyerap virus influenza yang bertebaran di dalam ruangan.
Jadi dalam sekali pakai, Anda akan mendapatkan banyak sekali manfaat.
Nah untuk menggunakannya sangat mudah.
Yuk ikuti caranya berikut ini.
- Kupas bawang merah dari kulitnya.
- Potong atau irisbawang merah tipis-tipis.
- Pindahkan irisan sayur ini ke piring atau mangkuk.
- Kemudian letakkan bawah kasur atau tempat-tempat lainnya.
Selain di kamar tidur, Sase Lovers bisa meletakkan bawang merah di sudut ruangan yang memiliki bau menyengat.
Anda bisa meletakkannya di dapur, gudang, atau tempat yang sekiranya memiliki bau cukup menyengat.
Bawang merah akan secara otomatis menetralisasi bau dan bakteri yang terdapat di ruangan tersebut.
Ada baiknya kalau menggunakan bawang merah setiap hari dan gantilah bawang merah tersebut setiap 3 hari sekali.
Nah itu dia manfaat meletakkan bawang merah di kolong kasur.
Sekarang giliran Sase Lovers yang mencobanya ya.
Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Coba Nanti Malam Sebelum Tidur ke Dapur untuk Ambil Bawang Merah dan Letakkan di Bawah Kasur Semalaman, Besok Paginya Pasti Seisi Rumah Kaget Lihat Perubahan Menakjubkan Ini Terjadi
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR