SajianSedap.com - Semua pasti mengalami hal tangan keriput.
Biasanya hal ini terjadi setelah kita cukup lama bersentuhan dengan air.
Mulai dari mencuci piring sampai mencuci baju pasti kita akan melihat reaksi jari-jari yang mulai timbul keriput.
Tak cuma itu saja, keriput di tangan kerap muncul di usia senja.
Pasalnya, seiring bertambahnya usia, tangan kita kehilangan lemak dan elastisitasnya, serta kulit kehilangan volume.
Volume yang berkurang dan elastisitas yang menurun ini menghasilkan kulit tembus cahaya yang keriput dan menimbulkan bintik-bintik penuaan yang disebabkan oleh paparan sinar ultraviolet.
Selain itu, keriput di tangan juga bisa disebabkan oleh, dehidrasi, paparan berulang terhadap bahan kimia, kegiatan rutin seperti mencuci piring, dan merokok.
Meski begitu, ada beberapa cara menghilangkan keriput di tangan yang bisa kita lakukan di rumah.
Biasanya kita akan mengatasinya dengan menggunakan hand body atau lotion lainnya.
Tapi dengan bahan berikut, tangan keriput akan menghilang selamanya.
Dikutip dari Skin Kraft, berikut ini caranya.
Campuran jus lemon dan gula ampuh dalam pengelupasan kulit.
Lemon menghilangkan noda hitam, bintik-bintik penuaan, dan kotoran yang ada di tangan.
Sementara itu, gula bisa mengelupas sel-sel kulit mati yang membuat tangan lebih halus dan lembut.
Susu ampuh untuk mengatasi tangan yang keriput.
Setelah melakukan pengelupasan, kita harus melembapkan tangan, dan susu adalah pilihan yang sangat baik untuk itu.
Susu kaya akan kelembapan, penuh antioksidan, dan asam lemak esensial.
Rendam tangan dalam susu selama 15 menit setelah kita selesai melakukan eksfoliasi.
Siapa yang tak suka makan pisang?
Pisang kaya akan antioksidan dan vitamin C, sehingga sangat ideal untuk melawan keriput.
Hancurkan pisang dan oleskan ke tangan.
Cuci setelah kering lalu ulangi prosedur ini dua kali seminggu untuk hasil terbaik.
Baca Juga: Cara Menyimpan Jeruk Supaya Tidak Keriput dan Kisut, Trik ini Jadi Kuncinya
Pijat tangan dengan minyak zaitun setiap malam sebelum tidur.
Kenakan sarung tangan katun di dan biarkan semalaman.
Bersihkan tangan dengan air hangat di pagi hari.
Perawatan ini akan membuat tangan menjadi lebih lembut dan kenyal.
Cara menghilangkan keriput di tangan juga bisa dilakukan dengan memanfaatkan jus tomat.
Jus tomat merupakan sumber antioksidan yang sangat baik.
Kaya akan likopen, tomat dapat melindungi dan menyehatkan kulit.
Rendam tangan dalam jus tomat selama 10-15 menit dan bilas dengan air dingin.
Selain itu, kita juga dapat minum jus tomat untuk memenuhi kebutuhan antioksidan harian.
Agar terhindar dari keriput terutama di usia muda, tak ada salahnya menjauhi kebiasan ini.
Berikut 3 kebiasaan yang segera harus ditinggalkan agar keriput tidak cepat menghampiri tubuh.
Seven Yu, Chief Beauty and Creative Office di Glam Set Go mengatakan, kita sebaiknya menghindari penggunaan air yang terlalu panas untuk mencuci wajah dan leher.
Pasalnya, cara ini akan menghilangkan kelembapan dan minyak dari kulit.
Hasilnya wajah jadi kurang kenyal.
Tidak hanya itu, cara ini akan menyebabkan lebih banyak kerutan dalam jangka panjang dan lebih baik, gunakan air hangat.
Sementara itu, Sonali Chaturvedi, Pendiri dan CEO ShikSona Beauty and Glam Set Go menambahkan, membersihkan muka dari makeup setiap hari.
Jika kita tidur tengkurap atau mengarah ke samping bisa membuat kulit terlipat dan tertekan.
Keadaan ini memicu kerutan yang biasa terjadi di sekitar dahi dan ujung hidung.
Memang bagi kulit muda, kerutan itu akan menghilang sendirinya.
Namun jika terus menerus menekan wajah melawan bantal, garis itu dapat menjadi permanen.
Kebiasaan "mager", dengan berleha-leha di sofa atau kasur dapat memperpendek usia.
Hal ini disampaikan oleh Dr. Hirt, Board Certified Nutrition dari Harvard University.
"Manusia diciptakan untuk bergerak, sama seperti mobil. Jika kita tidak cukup menjalankan mobil, aki akan mati dan bagian-bagiannya mulai berkarat."
"Sama halnya dengan manusia. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa melakukan 7.000 langkah setiap hari mengurangi risiko meninggal akibat penyakit apa pun."
Ini termasuk antara lain, serangan jantung, stroke, dan kanker.
Anda bisa membiasakan diri setiap hari harus mencapai 7.000 langkah.
Target ini bisa didapatkan dengan berbagai cara.
Misalnya dengan berjalan-jalan ke mal atau berjalan kaki di sekitar rumah sambil mendengarkan musik atau podcast favorit.
Artikel ini telah tayang di Nova.id dengan judul "11 Cara Menghilangkan Keriput di Tangan Pakai Bahan Alami, Pasti Ampuh"
KOMENTAR