SajianSedap.com - Saluran air merupakan bagian yang tak terpisahkan dari kamar mandi, bak cuci piring.
Air kotor yang mengalir ke pipa saluran air atau pipa paralon.
Nah aliran ini terkadang membawa berbagai kotoran bahkan hingga minyak.
Lama-kelamaan kotoran ini tentu saja bisa mengendap.
Alhasil saluran air Anda bisa saja tersumbat.
Jika sudah tersumbat tentu saja genangan air bisa terjadi.
Hal ini tentu bisa merugikan Anda.
Anda perlu memanggil tukang bukan untuk membongkarnya?
Namun tenang, jangan buru-buru memanggil tukang.
Ternyata Anda tidak perlu membongkar saluran air Anda untuk membersihkan pipa paralon Anda.
Minyak dan lemak akan mengendap dan membeku saat suhu dingin dan terkena air.
Hal ini menyebabkan saluran menjadi tersumbat.
Beberapa orang mengatakan jika Anda hanya perlu menyiram air panas kedalam saluran air, namun cara ini tak selalu membantu.
Tapi tenang, cara mengatasi mudah kok.
Campurkan sedikit deterjen dan air panas, lalu tuangkan cairan ke dalam saluran air.
Larutan detergen dan air panas akan memecah lemak yang menyumbat.
Jika ini tidak berhasil, coba gunakan produk pembersih saluran pembuangan komersial, ikuti petunjuk pada botol dengan hati-hati.
Selanjutnya hindari membuang minyak di saluran air, gunakan tisu atau buang ke tempat sampah.
Lantas bagaimana dengan kotoran lain seperti residu sabun?
Seiring berjalannya waktu, residu sabun akan mengendap di pipa dan menyebabkan diameter pipa berkurang.
Sabun juga dapat bercampur dengan residu lain seperti rambut dan kotoran untuk membuat sumbatan.
Baca Juga: Cara Bersihkan Pipa Paralon Saluran Air dari Sumbatan Minyak dan Lemak Tanpa Dibongkar
Cara mengatasinya bisa menggunakan pembersih bertekanan untuk menghilangkan kerak sabun.
Sebaiknya gunakan sabun yang ramah lingkungan dengan busa sedikit.
Nah jadi Anda jangan panik dulu.
untuk melakukan pembersihan, jangan tunggu sampai terjadi penyumbatan saluran air.
Sebaiknya lakukan metode ini secara rutin Sase Lovers!
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR