SajianSedap.com - Ruang makan adalah salah satu area penting di dalam rumah.
Fungsinya tidak hanya sebagai tempat untuk makan, tetapi juga sebagai tempat berkumpul dan berinteraksi dengan keluarga atau tamu.
Makan bersama memiliki nilai sosial yang penting dalam mempererat hubungan keluarga dan meningkatkan komunikasi antaranggota keluarga.
Dalam membangun atau menyediakan ruang tamu di rumah tidak bisa asal begitu saja.
Ruang makan yang dirancang dengan baik dapat menciptakan suasana yang nyaman dan menyenangkan.
Pemilihan furnitur yang tepat, pencahayaan yang baik, dan dekorasi yang menyenangkan dapat membuat ruang makan menjadi tempat yang mengundang dan menyenangkan untuk dihabiskan waktu.
Selain itu, dalam ilmu fengshui, keberadaan ruang makan beserta interior di dalamnya ikut berpengaruh dalam kehidupan.
Lalu bagaimana cara mendatangkan fengshui baik melalui penaataan ruang makan? Lihat berikut ini untuk Anda terapkan di rumah.
Dilansir dari Your Chinese Astrology, menurut feng shui, tata letak, arah, dan dekorasi ruang makan sangat penting.
Ruang makan yang dihias dengan baik dapat menciptakan suasana yang menyenangkan, membantu pencernaan dan bermanfaat bagi komunikasi pengunjung dan keharmonisan keluarga.
Berikut ini adalah beberapa tips feng shui untuk penataan ruang makan yang dapat Anda terapkan di rumah.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR