SajianSedap.com - Serai atau sereh populer digunakan sebagai bumbu dapur untuk berbagai resep masakan.
Bahan ini memiliki aroma yang segar dan khas sehingga memberi kenikmatan lebih ketika ditambahkan pada masakan.
Cara penggunaannya adalah batang serai diiris tips atau digeprek sebelum dimasukkan ke dalam masakan.
Bagian yang dimanfaatkan biasanya bagian batang terbawah yang berwarna lebih putih dengan tekstur yang lunak.
Beberapa jenis masakan yang sering menggunakan serai sebagai bumbu dasarnya adalah sup, kari, hingga tumisan.
Namun tahukah Anda bahwa serai tak hanya bisa dimanfaatkan untuk masakan saja?
Serai juga bermanfaat untuk kebutuhan rumah tangga karena aromanya juga dan sifat antimikrona dan antiinflamasi alami.
Dengan hal itu, serai bisa dimanfaatkan sebagai pengusir nyamuk yang efektif di rumah.
Bagaimana cara menggunakannya? Simak berikut ini.
Melansir dari kanal YouTube Selayang Pandang Channel, berikut ini cara mengusir nyamuk di kamar tidur dengan serai.
Dijamin waktu istirahat dan bersantai Anda di rumah saat malam hari bisa tenang.
Bahan-bahan yang dibutuhkan adalah 5-10 batang serai, pisau, wadah mika, dan talenan.
Cara membuatnya, kupas kulit terluar serai, lalu bersihkan dan cuci dengan air mengalir. Pastikan tidak ada bagian serai yang kotor atau terkena tanah.
Siapkan wadah mika yang sudah dilubangi pada bagian permukaannya.
Lubangi mika sebanyak-banyaknya agar aroma batang serai bisa tercium.
Iris batang serai tipis-tipis menggunakan pisau dan talenan sebagai alasnya.
Masukkan irisan batang serai ke wadah mika yang sudah dilubangi.
Tutup wadah mika hingga rapat agar irisan batang serai tidak berserakan.
Selanjutnya, letakkan irisan batang serai di sudut-sudut kamar yang gelap dan lembap atau wilayah sarang nyamuk.
Nantinya, irisan batang serai ini akan menjadi perangkap nyamuk sehingga nyamuk akan terperangkap ke dalam serai.
Setelah sebulan, ganti irisan batang serai lama dengan yang baru agar lebih efektif mengusir nyamuk.
Baca Juga: Kembali Tidur dengan Nyaman, Ini Cara Ampuh Mengusir Kutu Kasur dari Tempat Tidur Sampai Tuntas
Kipas dan lilin serai adalah cara yang bagus untuk mengusir nyamuk di area sempit.
Kipas angin yang mengalirkan udara akan membingungkan serangga dan mempersulit mereka untuk terbang.
Alat ini juga menyebarkan karbon dioksida yang dihembuskan manusia sehingga menyulitkan nyamuk menemukan target mereka.
Sedangkan serai menghasilkan bau yang menjijikkan bagi nyamuk.
Jika diletakkan dekat kipas, anginnya akan mengusir nyamuk.
Letakkanlah di tengah meja makan untuk membasmi nyamuk.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Mengusir Nyamuk di Kamar Tidur dengan Serai
Baca Juga: Kasur Bau Keringat dan Lembap? Atasi dengan Trik Ini Tanpa Repot Dijemur atau Dicuci, Dijamin Ampuh
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR