Salah satunya untuk membersihkan kamar mandi, ada beberapa barang di rumah yang bisa dibersihkan dengan obat kumur.
Seperti dilansir Life Hacker via Kompas.com, berikut ini cara menggunakannya agar maksimal dalam pembersihan.
Siapa yang menyangka kalau obat kumur juga bagus untuk membersihkan kloset, loh.
Obat kumur yang kuat dapat digunakan untuk membersihkan sekaligus mendisinfeksi mangkuk kloset.
Bagaimana caranya?
Kamu hanya perlu menggunakan obat kumur dengan takaran sesuai tutup botol obat kumur.
Selanjutnya, tuangkan ke mangkuk kloset dan diamkan selama 15 menit.
Lalu, gunakan sikat kloset untuk menggosok tepian mangkuk kloset hingga bersih dan siram.
Saat sedang mencuci pakaian, gunakan obat kumur untuk membunuh bakteri di pakaian sekaligus mendisinfeksi tabung mesin cuci.
Nyalakan mesin cuci dan masukkan pakaian kotor, biarkan terisi air, tuangkan secangkir obat kumur, dan masukkan deterjen dengan takaran yang biasa digunakan ke dalam tabung.
KOMENTAR