SajianSedap.com - Siapa yang suka makan telur rebus?
Olahan telur ini memang jadi andalan disantap kapan saja.
Tak jarang ada yang mengolah lagi telur rebus untuk jadi telur balado sampai telur semur.
Hanya saja, mengolah telur seolah terlihat mudah.
Tapi terkadang hasilnya mengecewakan.
Salah satu yang sering terjadi adalah telur menjadi retak usai direbus.
Ada beberapa tips merebus telur agar tidak retak yang bisa Sase lovers coba.
Jangan merebus telur dingin yang baru saja dikeluarkan dari kulkas.
Perbedaan suhu yang ekstrim antara telur dingin dan air panas akan membuatnya jadi mudah retak.
Jadi, pastikan menggunakan telur bersuhu ruang kala merebusnya, ya.
Jika telur berasal dari kulkas, turunkan dulu malam sebelumnya untuk menetralkan suhunya.
Baca Juga: Resep Dadar Gulung Telur Sayur Enak Dan Simple Ini Mantap Untuk Menu Sarapan Nanti
KOMENTAR