SajianSedap.com - Saking seringnya digunakan, kita bisa membuat kompor memiliki sejumlah masalah.
Mulai dari tumpahan minyak sampai berkarat hingga membuat api kompor tak lagi biru.
Masalah ini sering dianggap sepele karena jika sudah terjadi maka tinggal ganti yang baru.
Terutama karat pada bagian tungku kompor.
Hanya saja kenyamanan dalam memasak tentu akan berkurang jika harus menggunakan kompor yang baru.
Jangan bilang sulit jika belum menggunakan trik ini dalam membersihkan karat pada kompor.
Tak butuh banyak bahan karena cukup menggunakan 3 bahan yang biasa ditemukan di dapur.
Mendapati kompor gas berkarat bisa membuat tampilannya menjadi kurang menarik, karena terkesan kotor dan tidak terawat.
Nyatanya karat pada kompor gas disebabkan oleh tumpahan makanan yang dibiarkan dan kelambapan pada kompor.
Artinya, menjaga tungku kompor gas agar tetap bersih dan kering dapat mencegah pembentukan karat.
Berikut bahan dan alat yang digunakan untuk mengatasi kompor berkarat.
KOMENTAR