SajianSedap.com - Menggunakan pakaian yang rapi, bersih, dan wangi tentu akan mendukung penampilan dan kepercayaan diri.
Untuk mendapatkan hal itu, perawatan pakaian mulai dari mencuci sampai menggunakannya dengan tepat harus diperhatikan.
Namun memang banyak faktor yang bisa menyebabkan pakaian jadi tak nyaman digunakan, misalnya bau ketiak.
Bau ketiak pada pakaian biasanya disebabkan oleh keringat yang mengandung bakteri.
Ketiak adalah salah satu area tubuh yang banyak mengandung kelenjar keringat, dan keringat itu sendiri sebenarnya tidak berbau.
Namun, ketika keringat mencampur dengan bakteri yang ada di kulit, reaksi kimia tertentu dapat menghasilkan bau yang tidak sedap, yang juga dapat menempel pada pakaian.
Pakaian yang sudah berbau ini tentu tak akan nyaman digunakan, sehingga penting untuk segera membersihkannya.
Tapi mencuci pakaian dengan bau ketiak tak sekedar dicuci dengan deterjen agar bersih maksimal.
Anda harus menambahkan pembersih atau pewangi yang tepat seperti berikut ini. Yuk simak!
Berikut ini cara menghilangkan bau ketiak membandel di pakaian dengan mudah seperti dilansir dari Kompas.
Anda hanya membutuhkan 2 bahan dapur ini untuk mencuci pakaian yang berbau itu.
Baca Juga: Bukan Dipakai Masak, Coba Masukkan Baking Soda ke Mesin Cuci, Efeknya Bikin Takjub Seisi Rumah
Source | : | kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR