SajianSedap.com - Botol minum kini mudah dijumpai dimana saja yang dibawa oleh bamyak kalangan.
Penggunaan botol minum ini terus digalakkan dalam hal kesadaran pemeliharaan lingkungan.
Tak hanya ramah lingkungan, ini secara pribadi juga menekan pengeluaran untuk membeli air kemasan.
Anda pun cukup membutuhkan satu botol saja, misalnya botol plastik dengan material ringan yang praktis dibawa kemana-mana.
Dengan sifatnya yang reusable ini, maka pemakaian botol minum plastik perlu dibersihkan secara rutin dengan cara mencucinya.
Sebab seiring berjalannya waktu, botol minum plastik atau botol minum tupperware yang digunakan terus-menerus bisa menjadi kusam hingga tampak berkerak.
Meski bersih sekalipun, tampilan yang kusam dan seperti ada kerak di dalam botol minum plastik menjadi terlihat kurang menarik.
Untungnya, hal seperti ini bukanlah masalah besar, sehingga kamu tidak perlu memberi botol minum tupperware baru yang tampilannya masih bagus.
Anda hanya membutuhkan alat dan bahan pembersih yang ada di dapur seperti beriktu ini.
Dikutip dari kanal YouTube Dapure Icha, berikut ini trik membersihkan botol minum plastik lama agar terlihat seperti baru.
Bahan yang diperlukan adalah sitrun atau citric acid alias asam sitrat, segenggam beras, dan sabun cuci piring.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR