Caranya adalah mencampurkan cuka bersama air dengan perbandingan 50 persen banding 50 persen.
Cairan cuka dapat digunakan untuk mengepel seluruh ruangan rumah.
Meski tak bisa membaui cairan cuka yang sudah mengering di lantai, namun semut masih bisa membaui dengan sempurna. Semut sangat membenci bau menyengat dari cuka yang ada.
Dilansir dari laman Pest Control IQ, memakan makanan yang sudah dikerumuni semut bisa tidak aman bagi tubuh.
Meski tidak akan menginfeksi makanan secara langsung, semut dapat membawa beberapa masalah kesehatan, seperti diare, mual, dan muntah.
Sebenarnya, keluhan masalah kesehatan akibat mengonsumsi makanan yang disemuti tidak selalu terjadi.
Namun demikian, bagi beberapa orang dengan kondisi tubuh sensitif, efek samping setelah tak sengaja makan semut tersebut bisa saja terjadi.
Belum lagi, aroma makanan yang sudah dikerubungi semut biasanya berbeda. Kondisi ini tak jarang membuat selera orang berkurang, bahkan memicu mual.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 12 Cara Mudah dan Ampuh Mengusir Semut di Rumah
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR