SajianSedap.com - Koleksi panci memang kerap jadi hobi para ibu rumah tangga.
Mulai dari berbahan stainless sampai aluminium.
Khusus aluminium sangat disuka karena harganya juga terjangkau.
Bahkan segala jenis bahan masakan dimasak di atas peralatan dapur dengan bahan ini.
Hanya saja, ternyata ada beberapa bahan dapur yang sebaiknya tidak dimasak di atas panci atau wajan ini.
Salah satunya adalah telur.
Menurut beragam sumber, ada dua bahan yang sebaiknya dijauhi dimasak di atas peralatan dapur berbahan aluminium.
Tidak jarang hasil masakan akan terasa getir atau pahit, padahal tidak ada bahan yang gosong.
Semua bahan yang digunakan pun tidak ada yang mengandung unsur pahit.
Nah, kalau sampai menemukan hal seperti itu, bisa jadi masalahnya muncul karena kita memasak bahan asam di dalam wadah berbahan aluminium.
Soalnya asam bisa melarutkan bahan aluminium ke dalam masakan.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR