SajianSedap.com - Membawa oleh-oleh sepulang dari umroh atau haji menjadi kebiasaan umum bagi banyak orang.
Beberapa orang memandangnya sebagai tradisi yang sudah berlangsung turun temurun.
Membawa oleh-oleh dari perjalanan suci seperti umroh atau haji dianggap sebagai bagian dari perjalanan tersebut.
Membawa oleh-oleh juga bisa menjadi cara untuk mempererat hubungan sosial dengan keluarga, tetangga, atau rekan kerja.
Umumnya sebagian dari jemaah membeli oleh-oleh tersebut di Indonesia.
Selain harganya lebih murah, membeli oleh-oleh haji di Indonesia lebih praktis karena tidak menambah berat bagasi pesawat.
Kualitas oleh-oleh haji tersebut juga tidak kalah bersaing dibandingkan beli langsung di Tanah Suci karena sebagian diimpor langsung dari Arab Saudi, dan negara di Timur Tengah lainnya.
Di beberapa daerah di Indonesia juga telah banyak pusat oleh-oleh haji dan umroh, seperti di Jakarta.
Berikut ini kami berikan rekomendasi tempat beli-beli oleh umroh di Jakarta yang bisa Anda kunjungi.
Simak berikut ini selengkapnya!
Berikut rekomendasi tempat beli oleh-oleh haji di Jakarta. Lokasi ini selalu dipadati pembeli, khususnya saat musim haji ataupun umroh.
Baca Juga: Rekomendasi 4 Tempat Jual Oleh-oleh Umroh di Solo, Lengkap dan Harga Terjangkau
Selain terkenal sebagai pusat penjualan pakaian, PasarTanah Abang merupakan sentra oleh-oleh haji dan umroh.
Saat musim haji ataupun umroh tiba, masyarakat akan berbondong-bondong datang ke pasar grosir terbesar se-Asia Tenggara ini.
Para pedagang oleh-oleh haji di Pasar Tanah Abang dapat ditemui di beberapa blok, seperti Blok A, B, dan paling banyak di Blok F.
Beberapa toko yang menjual oleh-oleh haji di Pasar Tanah Abang, antara lain, Beberapa toko yang tersedia di sana diantaranya seperti Alifah Dates, Dunia Haji, Kurma Arafah, dan lainnya.
Pengunjung bisa menemukan aneka cemilan impor khas Tanah Suci, seperti kurma, kismis, kacang Arab, kacang Pistacio, dan lainnya.
Tidak jauh dari Pasar Tanah Abang, masyarakat bisa menemukan tempat beli oleh-oleh haji di Thamrin City.
Pengunjung bisa menemukan oleh-oleh haji di lantai 3A Thamrin City, seperti toko Planet Haji Umrah, Toko Al Karomah, Toko Tsabit, dan lainnya.
Produk oleh-oleh haji di Thamrin City juga beragam mulai dari aneka camilan hingga pernak-pernik khas Timur Tengah.
Bagi yang tinggal di Jakarta Selatan, ada pilihan toko oleh-oleh haji sehingga tidak perlu jauh-jauh ke Pasar Tanah Abang.
Misalnya, Toko Oleh-oleh Haji Umroh Jakarta-Nabawi yang berlokasi di Jalan Mampang Prapatan X No.37B, Tegal Parang, Kecamatan Mampang Prapatan.
Kemudian, ada Toko Berkah Madinah yang berlokasi di Jalan Mampang Prapatan XV C Nomor 24, Duren Tiga, Kecamatan Pancoran.
Kedua toko tersebut menyediakan beragam keperluan haji dan umrah, termasuk oleh-oleh seperti kurma, air zam zam, sajadah, tasbih, dan sebagainya.
Baca Juga: Rekomendasi 4 Tempat Jual Oleh-oleh di Jakarta yang Lengkap, Bisa Mampir Jika Lupa Beli saat Liburan
Pilihan tempat membeli oleh-oleh haji di Jakarta lainnya ada di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Di lokasi ini, kamu bisa menemkan Toko Haziqa yang menyediakan perlengkapan ibadah haji dan umrah lengkap dengan oleh-olehnya. Alamatnya berada di Jalan Nurul, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Mengutip Tribun Travel, Toko Haziqa menjual beragam jenis oleh-oleh umrah dengan harga yang ramah di kantong. Mulai dari tasbih, sajadah, air zam zam, kurma, kacang Arab, dan sebagainya.
Toko Haziqa juga menawarkan paket oleh-oleh yang berisi sejumlah produk. Paket tersebut sudah dikemas dalam sebuah kardus, sehingga memudahkan jemaah haji dalam membagikan oleh-oleh kepada keluarga maupun kolega.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 6 Tempat Beli Oleh-oleh Haji dan Umrah di Jakarta
Baca Juga: 4 Rekomendasi Pusat Oleh-oleh Khas Magelang, Harganya Terjangkau dan Pilihannya Beragam
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR