SajianSedap.com - Selain bakso, saat musim hujan warga Bogor menyantap mi kocok untuk penghangat tubuh.
Kuahnya yang gurih membuat hati senang seharian.
Tak susah mencari mi kocok di daerah Bogor.
Salah satunya Mi Kocok Pak Husen.
Seporsi mi kocok di sini terdiri dari mi kuning dengan isian bakso, ayam suwir, kikil, taoge, dan sawi hijau.
Sase Lovers juga bisa memesan porsi setengah bila takut tak habis.
Pasalnya, mi kocok Pak Husen terkenal melimpah untuk porsinya.
Dengan kuah kaldu sapi yang gurih dan tambahan sambal serta kucuran jeruk limau membuat menu ini sayang banget bila dilewatkan bila berkunjung ke Bogor.
Buka dari pagi hingga malam, harga yang ditawarkan dalam seporsinya hanya Rp 33.000.
Cukup terjangkau, ya?
Sase Lovers pernah mencoba mi kocok kebanggaan warga Bogor ini?
Baca Juga: Jualan Sejak 1986, Soto Kuning ini Paling Laris Di Bogor! Pengunjung Sampai Rela Antri
KOMENTAR