SajianSedap.com - Sase lovers termasuk pecinta minuman dingin?
Tentu tak lengkap meneguk es batu tanpa kehadiran es batu.
Tak cuma diletakkan begitu saja dalam gelas, es batu tersebut juga terkadang dikunyah dan bahkan digigit.
Sensasi ini membuat orang-orang jadi ketagihan akan es batu.
Meski terlihat menyenangkan, tingkah tersebut ternyata bisa mengundang bahaya.
Terutama bagi yang memiliki masalah pada kesehatan.
Dilansir dari artikel Healthline yang ditelaah secara medis oleh Dr Debra Rose Wilson, ada dua masalah kesehatan di balik kecanduan makan es batu:
Defisiensi Besi Salah satu masalah kesehatan yang sering kali ditandai dengan kecanduan mengunyah es batu adalah anemia defisiensi besi.
Ini merupakan salah satu tipe anemia di mana seseorang kekurangan zat besi di dalam darah.
Padahal, zat besi sangat dibutuhkan dalam pembentukan sel darah merah, dan kekurangan zat besi bisa menyebabkan sel darah merah tidak optimal dalam mengangkut oksigen.
Meski belum diketahui secara pasti, kebiasaan mengunyah es diduga dilakukan oleh orang dengan anemia defisiensi besi untuk mengirim lebih banyak darah ke otak dan menutupi gejala kekurangan oksigen.
Baca Juga: Trik Menyimpan Es Batu Tanpa Freezer, Bisa Digunakan saat Ada Aktivitas di Luar Rumah
KOMENTAR