Kolak pisang pun termasuk yang sangat populer untuk dijadikan menu takjil di bulan Ramadan.
Selama awal bulan Ramadan 2024, penjualan kolak pisang secara nasional di Tokopedia mengalami lonjakan hingga 21 kali lipat.
“Di Jawa Barat sendiri, penjualan kolak pisang mencapai 29 kali lipat," ujar Rizky.
Baca Juga: Seenak Apa Es Dawet Langganan Pejabat? Seharinya Mampu Habiskan 1.500 Porsi!
Baca Juga: 3 Kreasi Es Krim yang Bisa Membuat Buka Puasa Bersama Keluarga Kian Meriah
Beri Panggung Bagi Pelaku Usaha Kuliner
Melihat fakta di atas, Tokopedia memberi panggung seluas-luasnya bagi UMKM makanan dan minuman, mulai dari Tokopedia NYAM! hingga ajang kumpul Tokopedia NYAMpireun.
Geliat industri makanan dan minuman terus melesat dari tahun ke tahun, tak terkecuali setiap Ramadan.
Kementerian Perindustrian Republik Indonesia pun mencatat industri makanan dan minuman diprediksi akan tumbuh sebesar 7% pada 2024.
Melihat potensi industri makanan dan minuman yang masih sangat besar, Tokopedia terus mengusung kampanye Tokopedia NYAM! untuk menyediakan panggung seluas-luasnya bagi pelaku usaha.
“Khususnya bagi UMKM lokal makanan dan minuman, agar bisa menjadi pilihan utama masyarakat Indonesia termasuk saat Ramadan 2024," imbuh Rizky.
Penulis | : | Intan Yusan S |
Editor | : | Intan Yusan S |
KOMENTAR