SajianSedap.com - Masak nasi menjadi salah satu kegiatan yang dilakukan masyarakat setiap hari.
Karena makan tanpa nasi tentu sangatlah tidak lengkap.
Ditambah lagi, kini semakin mudah memasak dengan rice cooker.
Tinggal masukkan nasi bersama beras, dan tunggu hingga matang dalam hitungan menit.
Terlihat mudah, tapi memasak nasi yang asal justru bisa mendatangkan bahaya.
Bahkan bisa menyulitkan pasangan yang sudah menikah untuk memiliki keturunan.
Kok bisa?
Bahkan ada beberapa kesalahan memasak nasi yang bisa jadi penyebab penyakit mematikan.
Melansir bodyandsoul, penelitian yang dilakukan baru-baru ini menemukan fakta bahwa nasi yang tidak dimasak dengan benar mengandung logam arsenik berbahaya.
Logam ini disebut bisa mengganggu sistem reproduksi dan dapat menyebabkan kanker!
Dalam pertemuan Merck Foundation di Mesir, para ahli membahas bagaimana beras bisa membawa logam arsenik.
Manfaat dan Penggunaan Tawas, Benarkah Bahan Kimia Ini Ampuh untuk Mengusir Bau Badan?
KOMENTAR