Jika ada waktu senggang, coba deh sering-sering mengecek ada atau tidaknya jaringan atau pipa yang bocor.
Tak menutup kemungkinan tikus bandel menggerogoti pipa Anda.
Anda bisa memeriksa pipa yang masuk ke dalam rumah setelah sambung meteran.
Kemudian pastikan semua keran air di rumah dalam keadaan tertutup.
Periksa juga katup pada meteran baik sesudah atau sebelum meteran dalam keadaan terbuka.
Jika dalam posisi ini jarum meteran tetap berputar, maka kemungkinan ada kebocoran di pipa menuju rumah.
Setelah mandi atau mencuci piring, biasanya banyak yang lupa matikan keran.
Hal ini menjadi penunjang tertinggi tagihan PDAM melonjak.
Keran yang terus terbuka sudah pasti membuat air terus mengalir.
Ini tentunya akan membuat tagihan semakin membengkak.
Untuk mengurangi hal ini terjadi lagi, Anda bisa mensiasatinya dengan membuka keran ketika Anda tengah berada di kamar mandi atau di bak cuci piring saja.
Baca Juga: 24 Jam Router WiFi Nyala Tapi Listrik Tetap Aman, Rahasianya Cukup Atur 1 Hal ini
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR