1 1/2 sendok teh tepung maizena dan 1 1/2 sendok teh air, dilarutkan untuk pengental
Cara Pengolahan :
Isi: panaskan minyak. Tumis bawang putih, cabai rawit, dan cabai merah sampai harum. Tambahkan udang. Aduk sampai berubah warna.
Masukkan wortel, kacang polong, daun bawang, kecap ikan, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk sampai matang. Angkat. Tambahkan tepung sagu dan putih telur. Aduk rata. Sisihkan.
Kulit: campur tepung tang mien, tepung sagu, dan garam. Aduk rata. Tuang air mendidih. Uleni sampai rata. Diamkan 10 menit dan tutup dengan lap basah.
Tambahkan minyak goreng sedikit-sedikit sambil diuleni sampai lembut.
Ambil sedikit adonan. Pipihkan. Cetak dengan ring diameter 8 cm. Beri isi. Lipat 2. Pilin bagian atasnya.
Kukus 10 menit dengan api sedang. Matikan api. Diamkan 5 menit dalam kukusan.
Saus: rebus air, sambal botol, saus tomat, garam, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan tepung maizena. Masak sampai meletup-letup.
KOMENTAR