Kocok mentega asin, margarin, gula palem, dan selai kacang 30 detik. Tambahkan kuning telur. Kocok rata.
Masukkan tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata. Tambahkan wijen putih, kenari, dan choco chip. Aduk rata.
Ambil sedikit adonan. Bulatkan. Pipihkan. Tekan bagian tengahnya.
Letakkan di loyang yang dioles margarin.
Oven 25 menit dengan suhu 150 derajat Celsius sampai matang.
Buat topping, kocok putih telur sampai setengah mengembang. Tambahkan gula tepung sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang. Tambahkan air jeruk lemon dan parutan dark cooking chocolate. Aduk rata. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
KOMENTAR