Ambil tepung, CMC, dan garam. Tambahkan 1 butir telur. Aduk rata. Sisihkan.
Blender bayam dan air hingga lembut. Tambahkan minyak goreng dan 1 butir telur. Ukur 100 ml saja.
Tuang campuran bayam ke campuran tepung. Uleni sampai rata, jangan elastis. Giling adonan dari ukuran gilingan terbesar sampai nomor 2. Umumnya tiap nomor gilingan dilakukan 2 – 3 kali sampai adonan licin. Setelah digiling sampai ukuran nomor 2, masukkan adonan di pemotong hingga jadi mi yang panjang dan ramping.
Tabur dengan tepung tapioka, aduk agar mi tidak melekat.
Rebus air sampai mendidih. Masukkan mi, diamkan sampai terapung. Angkat. Tambahkan minyak goreng. Aduk rata. Siap digunakan.
KOMENTAR