Isi, kukus kacang hijau hingga mekar. Angkat, blender dengan santan. Campur dengan gula pasir, garam, santan, dan daun pandan sambil diaduk hingga kalis dan tidak lengket. Angkat dan dinginkan. Bentuk bola-bola.
Kulit, campur rata tepung terigu, tepung tangmien, ragi instan, baking powder, gula pasir, dan susu bubuk. Masukkan putih telur. Uleni rata. Tuang air daun suji sedikit - sedikit sambil diuleni sampai kalis.
Tambahkan mentega putih dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit.
Timbang adonan masing-masing 30 gram. Diamkan 10 menit.
Giling adonan bentuk bulat. Letakkan isi dibagian tengah. Potong tidak putus di 8 bagian pinggirnya.
Lipat setiap potongan membentuk bunga mawar. Letakkan di kertas bakpao. Diamkan 40 menit sampai mengembang.
KOMENTAR