freelance1
OSENG TENGGIRI JAGUNG KEMANGI
oseng tenggiri jagung kemangi
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 300 gram daging tenggiri, dipotong kotak, digoreng berkulit
- 100 gram buncis, diiris miring
- 50 gram wortel, dipotong miring
- 1 buah jagung manis pipil
- 3 siung bawang putih, diiris tipis
- 4 siung bawang merah, diiris tipis
- 2 buah cabai merah besar, diiris serong
- 1 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 300 ml santan, dari 1/4 butir kelapa
- 2 tangkai daun kemangi, dipetiki
- 1 sendok makan minyak, untuk menumis
Cara membuat:
- Panaskan minyak di atas api sedang. Tumis bawang putih, bawang merah, dan cabai merah sampai harum. Masukkan tenggiri. Aduk rata
- Tambahkan buncis, wortel dan jagung manis. Aduk sampai layu.
- Masukkan garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang santan. Aduk rata. Masak sampai matang dan kuah mengental.
- Menjelang diangkat, tambahkan daun kemangi. Aduk rata.
Hasil 5 porsi
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Daftar Service Center Kompor Gas Sanken di Wilayah Jabodetabek
KOMENTAR