Ayak tepung terigu, cokelat bubuk, susu bubuk, dan baking powder.
Kocok telur, gula pasir, emulsifier, susu cair, dan campuran tepung terigu sampai mengembang.
Tambahkan margarin leleh dan pasta cokelat sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
Tuang di 2 buah loyang 22cm tinggi 4cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
Panggang dalam oven panas dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius selama 25 menit sampai matang. Angkat, dinginkan. Keluarkan dari loyang.
Ambil 1 lembar cake. Oles dengan isi. Tutup dengan cake lainnya. Dinginkan.
Topping, panaskan susu cair. Masukkan cokelat masak susu. Aduk hingga larut. Tambahkan larutan kopi. Aduk rata. Tuang di atas cake hingga menutup seluruh bagian cake. Dinginkan.
Masukkan cokelat masak putih di dalam plastik segitiga. Potong sedikit di bagian ujung. Coret tidak beraturan di atas 2 lembar plastik mika ukuran 30x10 cm. Dinginkan.
Tuang cokelat masak pekat di atas coretan cokelat masak putih. Ratakan hingga menutupi seluruh permukaan plastic mika, diamkan hingga mengeras.
Lepaskan cokelat dari plastic mika. Potong cokelat tidak beraturan. Tempelkan hingga menutupi seluruh sisi cake. Lem dengan cokelat putih jika tidak merekat.
Tata stroberi di atas cake. Hias dengan cokelat masak putih. Sajikan.
KOMENTAR