Rebus santan, daun pandan, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Matikan api. Masukkan beras ketan. Aduk sampai santan meresap ke dalam ketan.
Kukus di atas api sedang 30 menit sampai matang.
Taruh ketan di dalam loyang 18x18x7 cm yang dialas plastik. Padatkan. Sisihkan.
Sarikaya ubi merah, kocok lepas telur dan gula.
Larutkan tepung beras dan garam di dalam santan. Tuang sedikit demi sedikit ke dalam kocokan telur sambil diaduk rata. Masukkan ubi merah. Aduk rata. Tuang di atas ketan.
Kukus di dalam pengukus yang sudah dipanaskan, di atas api kecil 90 menit sampai matang. Dinginkan.
KOMENTAR