Banyak cara mengolah
babat agar menjadi sajian yang nikmat dan tak bau. Mari membuat krengsengan babat ini untuk sajian hari ini.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
- 400 gram babat
- 3 lembar daun salam
- 3 cm jahe, dimemarkan
- 1.000 ml air
- 2 sendok makan petis udang
- 2 sendok makan kecap manis
- 7 buah cabai rawit merah
- 400 ml air
- 1 sendok makan air asam jawa dari 1/2 sendok makan asam dilarutkan dalam 2 sendok makan air
- 1 sendok teh garam
- 2 sendok teh gula merah
- Bumbu halus:
- 8 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 buah cabai merah keriting
- 1/4 sendok teh merica
- 2 cm jahe
- 3 butir kemiri, disangrai
Cara Membuat Krengsengan Babat:
- Rebus babat bersama daun salam, jahe, dan air sampai empuk. Angkat. Potong-potong 2x2 cm.
- Aduk rata bumbu halus, petis, kecap manis, cabai rawit merah, dan air. Tambahkan babat dan air asam. Aduk rata
- Masak di atas api kecil sambil sesekali diaduk sampai matang dan kuah kental.
Untuk 5 porsi
Baca Juga:
retno
KRENGSENGAN BABAT
Krengsengan pedas kaki ayam
retno
KRENGSENGAN BABAT
Krengsengan daging dan kentang
retno
KRENGSENGAN BABAT
Krengsengan tahu hati ampela
retno
KRENGSENGAN BABAT
Krengsengan belut
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR