Ig penyet sambel mangga, kelezatannya sulit ditolak.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
- 750 gram iga sapi, potong 12 cm
- 2 lembar daun salam
- 5 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya, disobek-sobek
- 2 batang serai, dimemarkan
- 1.000 ml air kelapa muda
- 2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh gula pasir
- minyak untuk menggoreng
- Bumbu halus:
- Sambal mangga:
- 14 buah cabai merah keriting
- 10 buah cabai rawit merah
- 1 sendok teh terasi goreng
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula merah, sisir
- 100 gram mangga muda, iris korek api halus
- 1 sendok makan minyak goreng sisa goreng terasi
Cara Membuat Iga Penyet Sambal Mangga:
- Rebus air bersama daun salam, daun jeruk, serai, dan bumbu halus sampai mendidih. Masukkan iga. Rebus hingga empuk.
- Goreng iga di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api besar asal berkulit. Sisihkan
- Sambal, ulek cabai merah keriting, cabai rawit merah, terasi, garam, dan gula merah.
- Masukkan mangga muda. Aduk rata sambil sedikit diulek. Tambahkan minyak goreng. Aduk rata.
- Siramkan diatas iga. Penyet iga beserta sambal mangga siap disajikan.
Untuk 4 porsi
Baca juga:
robertus
IGA PENYET SAMBAL MANGGA
IGA BAKAR PEDAS MANIS
robertus
IGA PENYET SAMBAL MANGGA
IGA MASAK ASAM
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
3 Langkah Memasak Nasi Goreng Tanpa Kecap Seenak Restoran Chinese Food
KOMENTAR