Kue nastar selalu punya penggemar setia. Apalagi jika ditambahkan keju, seperti pada resep Nastar Keju. Pasti makin lezat rasanya. Sajikan di momen Natal keluarga.
Durasi 150 menit
30 buah Porsi
Ingredients
Cara Membuat Nastar Keju:
1. Isi, masak nanas sampai air meresap. Masukkan gula pasir, garam, cengkeh, dan kayumanis. Masak lagi sambil diaduk sampai kering. Tambahkan keju parut. Aduk rata. Dinginkan.
2. Kulit, kocok margarin, gula tepung, dan garam 4 menit. Masukkan kuning telur. Kocok rata.
3. Tambahkan tepung terigu, maizena, dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata. Tambahkan keju parut. Aduk rata.
4. Ambil adonan kulit 5 gram. Pipihkan. Beri isi. Cetak di dalam cetakan es batu. Letakkan di loyang yang dioles margarin.
5. Oven dengan api bawah suhu 150 derajat Celsius selama 35 menit sampai setengah matang.
6. Oleskan bahan olesan. Oven lagi 40 menit dengan suhu 150 derajat Celsius sampai matang.
Untuk Mendapatkan Buku-Buku Resep Pilihan Sedap Saji, Kunjungi Juga Kanal Belanja Sajian Sedap
3 Minuman Ini Membantu Menghilangkan Ngantuk, Cocok Konsumsi Setelah Tahun Baru
KOMENTAR