Tumis
bunga pepaya, pilihan menu nikmat untuk menu harian. Yuk segera kunjungi resepnya.
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/ bumbu-bumbu:
- 200 gram bunga pepaya
- 150 gram ikan cakalang asap, suwir kasar
- 2 cm jahe, memarkan
- 1 batang serai, memarkan
- 3 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun pandan, iris halus
- 1 lembar daun kunyit, iris halus
- 1 buah cabai merah, potong serong
- 1/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica
- 1 sendok teh gula pasir
- 150 ml air
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
- Bumbu halus:
- 3 buah cabai merah keriting
- 5 buah cabai merah rawit
- 7 butir bawang merah
Cara membuat:
- Remas-remas bunga pepaya dengan 1 sendok teh garam sampai layu. Cuci bersih.
- Rebus bunga pepaya. Angkat dan tiriskan. Lakukan rebusan sekali lagi. Angkat. Tiriskan.
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, jahe, serai, daun jeruk, daun pandan, daun kunyit, dan cabai merah sampai harum.
- Masukkan cakalang, bunga pepaya, garam, merica, dan gula. Aduk rata.
- Tuang air. Aduk rata. Masak sampai matang.
Untuk 7 porsi
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Cuma Pakai Tepung Terigu, Ini Cara Ampuh Mengusir Semut di Rumah Sampai ke Sarang-sarangnya
KOMENTAR