11. Sengkel (Shank) bagian ini berasal dari bagian depan atas kaki sapi. Biasanya diolah menjadi Sop, Soto, dan Bakso Urat
12. Hati Sapi bagian sapi yang satu ini sering diolah menjadi Sambal Goreng Hati yang sangat lezat dijadikan pelengkap hidangan Ketupat Sayur Anda.
13. Jeroan Sapi bagian ini adalah bagian dalam tubuh sapi yang terdiri dari usus, limpa dan babat. Hidangan ini dapat dijadikan berbagai olahan seperti Usus Sapi Tumis Kecap, Limpa Masak Santan atau Kare Babat Pedas.
14. Kaki Sapi merupakan bagian daging sapi yang banyak digunakan sebagai bahan dasar makanan di Asia. Di Indonesia sendiri kaki sapi sering diolah menjadi tambahan mie kocok bandung atau Kaledo hidangan khas Palu.
15. Kulit Sapi merupakan bagian paling luar daging sapi yang sering anda temukan di rumah makan Padang untuk dijadikan kerupuk rambak.
16. Tetelan bagian ini merupakan sisa daging yang melekat pada tulang. Bagian ini merupakan campuran daging, urat, lemak dan sebagainya. Tetelan biasa dijadikan pelengkap pada kuah bakso atau diolah menjadi Asem-Asem Tetelan.
17. Kikil adalah tulang rawan yang diambil dari bagian kaki sapi. Kikil dapat diolah menjadi Bakso Kikil atau Tongseng Kiki.
18. Kelapa (Knuckle) adalah bagian daging sapi yang berasal dari paha belakang bagian atas yang berada di antara penutup dan gandik. Biasanya bagian ini diolah dengan cara dipanggang.
Ghitha
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR