SajianSedap.com - Metabolisme adalah proses tubuh mengekstrak kalori dari makanan yang dikonsumsi, menggabungkan dengan oksigen dan menghasilkan energi. Energi digunakan untuk melaksanakan berbagai fungsi seperti sirkulasi darah, pernapasan, pencernaan makanan, menjaga keseimbangan hormonal, pertumbuhan dan perbaikan sel.
Tingkat metabolisme berbeda dari orang ke orang. Agar tetap memiliki energi yang cukup untuk melakukan kegiatan sehari-hari, perlu melakukan asupan sumber peningkatan metabolisme tubuh dengan mengkonsumsi bahan-bahan seperti berikut:
Susu dan Yoghurt
Susu merupakan sumber kalsium dan beberapa studi terbaru menyatakan asupan kalsium teratur dapat membantu tubuh memetabolisme lemak secara efisien. Yogurt dikenal karena kaya probiotik, bakteri baik yang membantu dalam pencernaan dan membuat tubuh tetap dingin. Keju cottage kaya protein dan dapat membantu proses pembangunan dalam sel-sel baru dalam tubuh, memelihara dan memperbaiki otot.
Teh Hijau
Teh hijau kaya akan antioksidan seperti polifenol yang memiliki banyak manfaat kesehatan dan membantu dalam penurunan berat badan. Teh hijau juga mengandung senyawa tanaman yang disebut EGCG yang membantu dalam membakar lemak.
Sayuran Hijau
Sayuran segar seperti asparagus, brokoli, bayam, dan alpukat mengandung tinggi mineral, protein dan kandungan zat besi. Nutrisi tersebut dapat memenuhi kebutuhan tubuh sehari-hari.
Lentil dan Gandum Utuh
Lentil adalah sumber protein, karbohidrat dan serat yang membantu pencernaan. Kandungan besi memfasilitasi aliran oksigen ke seluruh tubuh yang dapat membantu meningkatkan metabolisme dan produksi energi.
Whey Protein
Whey protein membantu tubuh menghasilkan asam amino yang digunakan untuk membangun jaringan otot, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan berperan sebagai antioksidan.
KOMENTAR