Hors d'Oeuvres adalah makanan-makanan kecil yang biasanya disajikan saat pesta koktail atau dihidangkan sebagai makanan pembuka sebelum makan malam dimulai. Makanan ini dinikmati dengan cara dipegang langsung dengan tangan dan habis hanya dalam satu atau dua gigitan saja.
Concasse
Concasse adalah istilah dalam bahasa Perancis concasser yang bermakna menghancurkan. Bahan yang biasa digunakan adalah sayuran, khususnya tomat. Tomat yang telah dibuang kulit dan bijinya dipotong-potong dan dimasak dengan bawang. Tomato concasse sering Anda jumpai dalam resep pizza atau bruchetta (Baca resep: Pizza Italia).
Glaze
Glaze atau glasir adalah istilah untuk memberikan efek mengilap pada sajian. Bahan yang digunakan untuk menutupi suatu hidangan untuk memberikan efek kilap antara lain selai, jeli, atau agar-agar.
Larding
Adalah teknik menyelipkan atau memasukkan lemak ke dalam potongan daging tanpa lemak untuk memberikan tekstur daging lebih lembab oleh lemak tersebut. Hal ini biasa dilakukan untuk membuat hidangan-hidangan khusus, bukan untuk hidangan sehari-hari. Cara memasukkan lemak ke dalam daging bisa dengan bantuan pisau kecil atau sejenis jarum.
Meringue
Adalah putih telur yang dikocok dengan ditambahkan sedikit gula hingga mengembang dan kaku, namun ringan.
Roux
Teknik mengentalkan masakan dari campuran tepung dan lemak, bisa minyak, margarin atau mentega, dengan bantuan bahan cair seperti kaldu atau susu. Dalam hal ini komposisi lemak lebih banyak jika dibandingkan dengan tepung yang digunakan. Teknik ini biasanya digunakan dalam membuat bitter ballen atau kroket.
Streusel
Merupakan campuran dari tepung, lemak, gula, bubuk kacang, dan atau rempah-rempah yang diaduk hingga berbutir-butir. Streusel biasanya digunakan untuk topping kue atau roti yang dioven atau dipanggang. Ini memberikan tekstur yang rapuh dengan citarasa sedikit gurih dan manis di bagian atas kue atau roti.
Blance
Blance, blancing, atau blansir adalah memasak makanan atau bahan makanan dalam air mendidih dalam waktu yang sangat singkat. Fungsi dari blancing adalah memberikan warna yang lebih cerah, mengurangi bau langu atau aroma mentah, dan memberikan kesan renyah dari makanan. Ada baiknya setelah proses ini bahan makanan langsung dimasukkan ke dalam air dingin atau air es untuk menghentikan proses pematangan secara cepat agar tekstur tetap terjaga.
Istilah-istilah asing dalam memasak memang begitu beragam, menunjukkan betapa luasnya khasanah kuliner dunia. (RPN/ dari berbagai sumber)
FOTO: TASTY KITCHEN
KOMENTAR