SajianSedap.com - Tiongkok adalah negara yang pertama kali membuat tahu. Olahan dari kacang kedelai ini memiliki rasa yang gurih dengan tekturnya yang lembut. Tidak salah jika tahu banyak disukai dari berbagai kalangan dan dari segala usia. Berikut 14 makanan khas daerah serba tahu.
Tahu Brontak
Tahu berontak atau sering disebut dengan tahu isi. Jenis tahu goreng dengan bentuk segitiga ini digunakan sebagai bahan utama sajian asal Yogya. Cabai rawit merupakan teman yang pas untuk menikmatinya.
Tahu Brintik
Brintik dalam bahasa Jawa berarti keriting kecil-kecil. Mengapa tahu ini dinamakan tahu brintik? Karena tahu yang sudah dipotong sebesar jari ini digoreng menggunakan lapisan tepung yang menjadikannya keriting atau berintik. Tahu ini bisa dinikmati dengan cocolan saus tomat atau saus sambal.
Tahu Pong
Tahu pong merupakan tahu khas Semarang. Jika dilihat sepintas tahu ini tidak banyak berbeda dengan jenis tahu lainnya. Namun setelah digoreng tahu ini memiliki rongga, yang membuat bagian dalam tahu menjadi kosong atau kopong. Tahu pong biasanya hanya digoreng saja dan dinikmati dengan sambal kecap atau sambal petis.
Tahu Guling
Potongan tahu yang telah digoreng ini disajikan dengan ketupat, taoge, irisan kol, dan saus atau kuah berbahan kecap manis. Solo dan Yogya merupakan tempat di mana sajian bernama tahu guling ini dapat dijumpai.
Tahu Telur
Tahu telur merupakan hidangan menggunakan saus petis. Tahu sebagai bahan utamanya telah dipotong-potong dan dicampur dengan kocokkan telur. Adonan ini kemudian digoreng dengan minyak yang cukup untuk merendamnya, hingga keluar serat-serat telurnya. Selain saus petis sajian yang mirip telur dadar ini juga dilengkapi dengan taoge seduh, irisan ketimun, dan taburan kacang tanah.
Sate Tahu
Sajian ini banyak dimiliki oleh beberapa daerah. Namun setiap daerah memiliki ciri khasnya masing-masing. Madiun, Kediri, Ponorogo, dan Betawi memiliki sajian berbahan utama tahu ini.
Salah satu sate tahu yang dapat Anda coba sate tahu Ponorogo. Sate tahu ini biasanya dibuat dari potongan tahu berbentuk kotak, kemudian digoreng asal berkulit saja dan disajikan dengan bumbu yang terbuat dari kacang tanah.
Kerupuk Tahu
Tahu yang digunakan adalah jenis tahu segitiga yang telah digoreng, atau dapat juga menggunakan tahu Sumedang. Bersihkan tahu dari isinya, kemudian balik sehingga bagian dalam tahu terdapat di bagian luarnya.
Masukkan kulit tahu dalam campuran tepung kering antara tepung terigu dan tepung beras yang telah dibumbui garam, bawang putih bubuk, dan penyedap rasa. Goreng dalam minyak banyak hingga kering dan renyah. (RPN/ dari berbagai sumber)
FOTO: LIVESTRONG.COM
Baca juga: 14 Makanan Daerah Serba Tahu (Bagian 1)
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR