SajianSedap.com – Jenis-jenis roti keras biasa disuguhkan bersama sup atau dijadikan sandwich. Begitu pun dengan baguette yang termasuk dalam kelompok roti keras. Selain keju, yuk, buat variasi dari baguette! Anda pasti ketagihan dengan rasanya.
Belah dua baguette. Potong sepanjang sosis. Keruk bagian tengah sebesar sosis. Oleskan mentega. Taburkan keju Cheddar. Masukkan sosis yang sudah dikerat dan dipanggang. Tutup dengan telur ceplok. Pecahkan telur. Tutup. Telur sudah diangkat sebelum kecokelatan.
Belah roti baguette memanjang, bagi dua bagian. Taruh campuran keju quick melt parut dan campuran cincangan bayam yang sudah direbus. Panggang hingga keju meleleh.
Keruk bagian atas baguette utuh, kira-kira satu hingga satu setengah cm dalamnya. Letakkan campuran kerukkan roti, daging ayam yang sudah digiling, telur, keju quick melt, keju mozarella, dan pala. Panggang hingga matang.
Belah dua baguette memanjang. Taburkan campuran keju quick melt dan mozarella. Tata irisan tomat di bagian atasnya.
Iris baguette dengan ketebalan masing-masing 1 cm. Tata campuran mayonaise, irisan paprika kecil, dan keju mozarella di bagian atas irisan keju baguette. Panggang. Setelah matang, taburkan dengan parutan keju parmesan.
Belah roti baguette menjadi dua bagian secara memanjang. Ukuran panjangnya kurang lebih 4 cm. Campurkan thousand island, keju quick melt, dan mustard. Kemudian, oleskan di bagian atas roti baguette. Taburkan tobiko. Panggang hingga keju meleleh.
Belah roti baguette secara memanjang menjadi dua bagian. Belah lagi menjadi dua bagian hingga tipis. Kemudian, taburkan roti dengan keju quick melt dan irisan biji zaitun. Panggang hingga keju leleh dan renyah.
Baguette Keju Tomat Jamur
Belah roti baguette secara memanjang. Oleskan pasta tomat. Tabur dengan campuran keju quick melt dan irisan jamur. Panggang hingga keju meleleh, jamur matang, dan roti renyah. (SEDAP/ SCI)
FOTO: KHAIPEENEJALSA.COM
KOMENTAR