SajianSedap.com – Inilah cara merebus sayuran yang benar agar gizinya tidak hilang. Pasalnya, sayuran merupakan salah satu unsur makanan yang paling bernutrisi. Hal yang bisa kita lakukan untuk mempertahankan nutrisi tersebut supaya tidak hilang adalah memasaknya dengan benar.
Yang dimaksud dengan merebus sayuran di sini bukanlah membuat sayur bening, tapi untuk menyajikan sayuran masak. Contohnya adalah sebagai side dish atau makanan pendamping untuk makan berat Anda. Misalnya steak atau nasi dan lauk.
Prinsip merebus sayuran yang benar adalah meminimalisir jumlah air dan waktu pemasakan. Sayuran direbus hingga airnya habis di dalam panci tertutup. Ketika air habis dan menjadi uap, uap tersebut akan masuk lagi ke dalam sayur dan membantu mematangkan sayuran. Nutrisinya tidak akan kemana-mana karena cairannya akan masuk ke dalam sayuran.
Inilah jumlah air dan waktu yang tepat untuk mematangkan sayuran tersebut.
Buncis
Untuk mematangkan 50 gram buncis, gunakan 1 sendok makan air. Waktu pemasakan adalah 3 menit 30 detik.
Wortel
Untuk mematangkan 50 gram wortel, gunakan 1 sendok makan air. Waktu pemasakan adalah 3 menit 45 detik.
Brokoli
Untuk mematangkan 100 gram brokoli, gunakan 2 sendok makan air. Waktu pemasakan adalah 2 menit 30 detik.
Bayam
Untuk mematangkan 75 gram bayam, gunakan 3 sendok makan air. Waktu pemasakan adalah 3 menit 30 detik.
KOMENTAR