SajianSedap.com – Dahulu (sampai sekarang pun masih ada), orang menyebut roti isi daging sebagai roti bakso meski sebenarnya dibuat dari daging giling. Sekarang variasi isi roti semakin berkembang. Bukan hanya daging giling, daging lainnya pun bisa dipakai. Contohnya daging sukiyaki, bahkan daging olahan seperti sosis dan smoked beef. Bumbunya pun makin berubah. Semua itu membuat jenis roti semakin kaya.
Penasaran ingin membuatnya? Inilah hal yang harus Anda perhatikan.
Jenis Daging
Untuk membuat roti, gunakan daging yang teksturnya empuk supaya mudah dikunyah. Misal, daging giling atau daging sukiyaki. Sebagai variasi, daging sapi bisa juga diganti dengan smoked beef.
Jika ingin menggunakan daging giling, gunakan yang berminyak supaya adonan daging tidak kering. Maksudanya adalah daging giling yang lemaknya banyak dan ditandai dengan warnanya yang muda.
Bumbu untuk Tumisan Isi Roti
Bumbu untuk isi bisa dibuat tradisional, misal bumbu rendang, bumbu kare, atau bumbu oriental seperti bumbu teriyaki, lada hitam, atau asam manis. Bumbu ini bergantung kepada selera kita.
Membuat Adonan Isi
Untuk isi smoked beef, karena sudah matang, bisa saja daging tidak dimasak, tetapi cukup dicampur dengan bumbu/saus. Misal, mayones.
Apabila ingin membuat isian dengan cara ditumis, jangan menggunakan api terlalu kecil supaya daging tidak kering. Penumisan juga sebaiknya tidak dilakukan sampai kering. Kuah yang tersisa bisa ditiriskan karena saat mengisi roti, isian tidak boleh basah.
Mengisi Roti
Adonan daging bisa diisi ke dalam roti lantas dibentuk.Selain itu, adonan yang sudah diisi daging dan dibentuk, bisa juga dimasukkan dalam aluminium cup. Cara lain untuk mengisinya adalah membuat roti daging ala burger. Roti dibuat terlebih dahulu. Setelah matang, dikerat, baru diisi adonan daging. Dalam hal ini , kita bisa menambahkan sayuran mentah cukup banyak seperti rupa-rupa selada dan ketimun.
Nah, itulah hal yang harus kita perhatikan dalam membuat roti isi daging. Mudah, bukan? Silakan cek resep-resep roti isi daging yang menarik di website kesayangan Anda ini. (SP/DV)
FOTO: DOK. SAJIANSEDAP
Baca juga:
KOMENTAR