Bentuknya bisa diare, mual, hingga muntah.
Baca juga: Resep Opor Ayam Susu Kedelai
Akan tetapi, bukan tidak mungkin reaksi lainnya bisa terjadi.
Pada kulit, alergi bisa berupa bintik merah yang gatal hingga rasa gatal permukaan bibir.
Sementara itu, gangguan saluran napas yang muncul di antaranya sesak napas, dan batuk.
Serangan paling berbahaya dari reaksi alergi susu sapi bisa dimulai dari kulit memerah, sakit perut, diare, hingga syok.
Oleh karena itu, banyak orang yang menggantikan susu sapi dengan susu kedelai.
Penyebab utama alergi susu sapi adalah protein hewani yang terasa asing pada tubuh anak-anak.
Dengan mengganti penyebab utamanya dengan susu kedelai, umumnya reaksi alergi berkurang.
Susu kedelai juga lebih mudah dicerna oleh orang yang kekurangan laktase.
Enzim laktase berfungsi mengurai laktosa susu ketika diproses dalam sistem pencernaan kita..
Baca juga: Resep Pukis Susu Kedelai
KOMENTAR