SajianSedap.Grid.ID – Jika ingin memasak hidangan sehat yang mantap rasanya, cara membuat hidangan ala restoran, asparagus siram kepiting ini, bisa Anda ikuti. Asparagus ditumis sebentar bersama bawang putih hingga tetap renyah. Siram dengan kuah kepiting yang lembut namun kaya rasa. Dijamin habis dalam sekejap!
Untuk memasak hidangan ini, gunakanlah asparagus segar. Agar mudah, Anda bisa menggunakan kepiting kalengan. Jangan ketinggalan telur kepiting yang akan memberi rasa nan spesialnya. Jangan takut gagal, membuatnya mudah sekali. Setengah jam saja, Anda bisa membawa cita rasa restoran Oriental ke rumah Anda.
Siapkah Anda untuk mengikuti cara memasak asparagus siram kepiting ini? Yuk, tengok cara mudahnya.
KOMENTAR