SajianSedap.Grid.ID – Sekarang, banyak orang yang memilih untuk kembali ke alam dan mencari obat alami untuk berbagai penyakit ringan seperti demam dan flu. Tentu hal ini lebih baik. Soalnya, jika terlalu banyak mengonsumsi obat-obatan berbahan kimia, dampaknya buruk buat tubuh.
Untuk meredakan gejala demam dan flu, orang sering mengonsumsi vitamin C. Meski tidak ada bukti yang bisa menunjukkan bahwa diet sarat vitamin C dapat mengurangi gejala flu, toh, para dokter selalu menyarankan penderita flu makan banyak-banyak jeruk.
(Baca juga: Bola-bola Daging Tumis Cabai, Sensasi Lezat dan Pedasnya Bikin Ketagihan)
Di sisi lain, para ahli mengatakan bahwa, cabai jenis red bell pepper mengandung 3 kali lebih banyak vitamin C ketimbang jeruk. Kadang, cabai yang bentuknya mirip paprika namun berukuran lebih kecil ini tersedia pula di berbagai supermarket di Indonesia. Apalagi, supermarket yang banyak menjual bahan makanan impor.
Nah, mengolah cabai red bell pepper ini menjadi sup adalah solusi mudah dan tepat untuk menyerap berbagai nutrisinya. Selain bisa dinaikkan cita rasanya, sup juga mudah untuk dicerna. Makanan panas yang Anda buat dari cabai ini pun mampu melegakan pernapasan.
(Baca juga: Chicken Tomato Soup, Sup Kuah yang Hangatnya Sampai Ke Hati)
Berikut in adalah contoh resep sup cabai nan unik yang bisa Anda coba.
Potong dua 3 buah red bell pepper. Bungkus dengan aluminium foil lalu oven sampai layu. Sisihkan. Di panci, panaskan 1 sendok makan minyak dan masukkan bawang merah, bawang putih, 1 buah cabai merah, dan potongan red pepper. Tambahkan 200 gram tomat cincang. Masak sampai layu. Tuangkan kaldu sayuran dan masak selama 20 menit. Nah, sajikan panas-panas untuk melancarkan pernapasan Anda akibat hidung tersumbat.
(Baca juga: Resep Sup Kacang Merah Mantap Ini Dijamin Bisa Menghangatkan Tubuh Anda)
Mudah saja, bukan, membuat sup cabai sebagai obat alami demam dan flu andalan Anda. Yuk, buat sup ini di rumah saat keluarga sedang tidak enak badan. Tidak hanya nutrisinya, cinta yang terdapat di dalam sup yang Anda masak sendiri itu mampu menghangatkan tubuh dan hati, lho. Selamat mencoba dan semoga sehat selalu. (SP)
(Baca juga: Usir Penyakit dengan Resep Sup Ayam Tomat Kacang Merah Nikmat Bernutrisi Ini)
(Baca juga: 30 Menit Saja Membuat Bola-Bola Tahu Ayam Pedas Untuk Lauk Atau Camilan Pengganjal Lapar)
KOMENTAR